
Rabu, 15 Januari 2020. mewakili Kepala BNNÂ Kabupaten Purbalingga, Kasi P2M, Tarsito, S.Sos hadiri Rapat Persiapan Pelaksanaan Kegiatan P4GN di Kantor Kesbangpol Kabupaten Purbalingga. Rapat dipimpin oleh Mustofa Nur, Kasi Bina Kesbangpol Purbalingga.
Dalam Rapat tersebut disampaikan bahwa, untuk mencegah dan menekan angka penyalahgunaan narkoba dan penularan HIV/AIDS, Pemerintah Kabupaten Purbalingga melalui Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik akan melaksanakan Kegiatan Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba, yang rencananya akan dilaksanakan di 18 Kecamatan dan 1 Kegiatan di Pendopo Dipokusumo Kabupaten Purbalingga.
Acara tersebut mulai dilaksanakan pada tanggal 27 Januari sampai dengan 17 Maret 2020. Selain BNN Purbalingga dilibatkan pula Polres Purbalingga, Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga dan Komisi Penanggulangan AIDS Daerah (KPAID), serta 18 orang perwakilan Kecamatan dalam Rapat pagi tadi.
Kenaikan kasus penyalahgunaan narkotika dan tular HIV/AIDS di Kabupaten Purbalingga yang semakin meningkat setiap tahunnya menjadi dasar utama pelaksanaan kegiatan roadshow Januari hingga Maret mendatang.
Perlu diketahui bahwa jumlah penderita HIV/AIDS di Kabupaten Purbalingga yang terdekteksi mencapai 412 orang. Pada tahun 2017 ditemukan 64 penderita baru dan di tahun 2018 terdapat 87 penderita baru, sedangkan pada semester pertama tahun 2019 ini sudah ditemukan 37 penderita baru. Demikian pun penyalah guna narkoba yang ditangani oleh BNN Purbalingga cenderung mengalami tren kenaikan. Oleh karena itu, melalui Rapat Persiapan ini, diharapkan roadshow kegiatan Sosialisasi dapat berjalan dengan lancar dan menyasar target, terutama kalangan pelajar dan generasi muda.